Jumat, 02 Februari 2018

ASMARA DAN CINTA

  

   Halo... Pakabar sahabat Bakul getuk?
Tulisan ini khusus buat yang sudah menikah. Ngomongin masalah asmara, memang engga ada habisnya.
Rumah tangga bahagia yang harmonis dilihat dari sexnya yang bergairah. Banyak wanita akan berkata, "saya melayani suami seperti biasa, dan tidak pernah menolak permintaannya untuk bercinta, meskipun sedang letih." Benar, anda melayani suami dan tidak menolaknya, tapi ada antusiasme yang hilang seiring perjalanan waktu. Pria membutuhkan bukan hanya sekedar seks, tapi kegairahan dalam aktivitas seks itu sendiri. Singkatnya : Pria rindu merasa diinginkan. 
    Apa ruginya bagi anda melayani suami dengan antusias dan bergairah? Buatlah dia merasa menjadi seperti seorang pangeran tampan yang didambakan semua wanita, namun anda yang dipilih menjadi permaisuri untuk melayaninya di tempat tidur.
    Tidak Merasa Dihargai. Jangan pernah berpikir bahwa hanya wanita yang senang dipuji. Suami anda perlu mendengar dari mulut anda, betapa hebatnya dia.  Tidak perlu menunggu dia melakukan sesuatu yang luar biasa seperti membelikan anda mobil baru atau sebuah cincin berlian untuk memujinya setinggi langit.
   Hal-hal kecil yang dilakukannya untuk anda, patut mendapatkan apresiasi yang pantas, dan katakanlah itu sambil memandang matanya dengan mesra. "Papa memang hebat soal memperbaiki laptop yang rusak, padahal bukan tukang insyinyur..." Tidak ada salahnya mengatakan ini kepada suami anda, meskipun yang dia lakukan hanya menekan tombol power pada laptop, yang tadinya lupa anda lakukan dan menganggap laptop tidak berfungsi. Berikan pujian kepada suami anda, sebelum wanita lain melakukannya.
   Kedekatan Emosional yang Hilang dalam Hubungan Suami-Istri. Jangan melulu berbincang tentang kebutuhan anak anak dan rumah tangga yang tidak ada habis habisnya. Cari topik pembicaraan yang menarik dan menggairahkan.
   Pria senang dan bahagia membuat wanita yang dicintainya terkesan. Biarkan dia bicara, dan katakan betapa pintarnya dia. Tidak usah heran mengapa banyak pria intelek berselingkuh dengan wanita biasa biasa yang pendidikannya biasa. Dengan wanita seperti itu, pria merasa dikagumi.  Sesuatu yang mungkin sudah lama hilang dari tatapan mata istrinya.
   Pandangan kekaguman yang mampu mem-booster ego-nya dalam sekejap. Saya sering menatap penuh kekaguman kepada suami sambil berpikir..."bagaimana mungkin pria sekalem ini bisa jatuh cinta dan tergila-gila dengan wanita tomboi yang tidak sabaran seperti saya?."  Mungkin tatapan itulah yang membuatnya tetap tergila gila...(boleh dong sekali kali pe-de....)
   Pujian Di Depan Umum. Wanita manapun akan bahagia menikmati tatapan penuh kekaguman atau pujian yang dilontarkan pria di depan umum. Pria juga demikian, pada kadar dan cara yang berbeda. Sering wanita lalai atau menganggap suaminya tidak lagi membutuhkan pujian nyata di depan orang lain. Pria butuh merasa menjadi Numero Uno bagi wanitanya.
   Cara yang paling jitu adalah memujinya di depan orang lain, diantara sahabat atau keluarga pada acara acara non formal, dengan gaya yang tidak norak. Saya selalu mengatakan, dan memang ini benar bahwa"suami saya luar biasa perhatiannya terhadap anak anak."Ketika saya mengatakan ini di depan umum, matanya selalu berbinar.It makes him happy, and so I am happy.
   Menjaga Penampilan Tetap Menarik. Pria adalah makhluk visual. Anda tidak harus selalu tampil full make up seperti ratu setiap saat. Tapi bagaimanapun juga, pria menganggap wanita adalah sumber keindahan dan inspirasi. Tidak ada ruginya menjaga penampilan agar rapih dan wangi. Ketika suami pulang ke rumah setelah seharian capek bekerja, maka manjakan matanya dengan penampilan menarik dan senyum kerinduan.
The hero is home... make him wants to stay home and be with you.

Kamis, 01 Februari 2018

BEBERAPA MITOS GERHANA


     Selamat malem sobat Bakul getuk baru saja kemarin terjadi fenomena alam yang indah dimalam hari (gerhana bulan) tahukah kamu dibalik misteri gerhana bulan banyak cerita mitos yang di percaya sebagian masyarakat.
Dari mulai orang awam hingga para ahli menunggu datangnya fenomena alam yang cenderung langka terjadi itu.
    Menurut BMKG, fenomena supermoon ini terjadi setelah 36 tahun lalu di Indonesia, sedangkan di AS lebih lama lagi yakni 100 tahun yang lalu.
    Diluar ketertarikan orang untuk menyaksikan supermoon, beragam mitos berbau mistis masih terus mengiringi supermoon meskipun kita sudah berada di era modern seperti sekarang ini.
Masih banyak orang yang percaya dengan adanya mitos.
Berikut seperti dilansir bustle.com
1. Kebaikan berlipat
Dipercaya oleh umat Buddha Tibet bahwa tindakan baik yang Anda lakukan saat gerhana bulan pahalanya akan dikalikan. Ada juga yang menyebutkan saat supermoon hampiri orang yang Anda cintai, pegang tangannya dan katakan Anda sangat mencintainya maka hubungan Anda akan langgeng.
2. Saat yang tepat untuk menyelesaikan perseteruan
National Geographic melaporkan bahwa orang Batammaliba di Togo dan Benin memiliki mitos seputar gerhana bulan. Mitos itu berlanjut, "matahari dan bulan bertempur selama gerhana, dan orang-orang mendorong mereka untuk berhenti." Sampai hari ini gerhana bulan adalah waktu yang tepat untuk berkumpul dan menyelesaikan perseteruan lama.
3. Perempuan melihat ke arah bulan akan hamil
Ini adalah mitos yang paling tidak masuk akal. Yaitu ada anggapan perempuan yang memandang gerhana bulan secara langsung bisa hamil, dan cara ini banyak dilakukan orang-orang zaman dahulu kala yang ingin memiliki momongan.
4. Memilih Bunga Akan Membawa Keberuntungan
Untuk membawa keberuntungan, pilihlah bunga di bawah sinar bulan biru. Mitos ini sama sekali tidak beralasan.
5. Jangan memandang dan menunjuk langsung gerhana bulan
Sebuah takhayul dari Kepulauan Inggris memperingatkan agar tidak menatap bulan. Rupanya, pria yang berada di dalamnya merasa sangat tidak sopan. Ini dianggap sangat kasar padahal jika Anda menunjuk sembilan kali di bulan darah Anda akan ditolak masuk ke Surga. Seperti itu.
6. Balikkan kasur Untuk Kesuburan
Zaman dahulu kala juga orang percaya agar orang menjadi subur dan memiliki anak, maka wajib membalikan tempat tidur mereka saat supermoon, agar kesuburan segera mengampiri. Ini sama sekali tidak terbukti secara ilmiah.
7. Melihat Bulan Melalui Kaca Membawa Kesuksesan
Kita semua harus melihat gerhana matahari melalui kacamata, tapi ketika terjadi gerhana bulan itu tidak diperlukan.
8. Perubahan Sudah Datang
Banyak suku asli Amerika mengatakan gerhana bulan adalah tanda transformasi untuk datang ke Bumi (berdasarkan kepercayaan mereka bahwa bulan mengendalikan dan mengatur planet kita). Dan jika Anda ingin berubah, inilah waktu yang tepat.
9. Balikkan Koin untuk keberuntungan
Ini juga termasuk mitos, yang tidak terbukti kebenarannya.
10. Jangan Tidur menghadap bulan
Jika bulan purnama biasa dikabarkan membuat orang bertindak sedikit lebih gila dari biasanya, supermoon dianggap bisa menyebabkan kegilaan. Tutuplah jendela rumah Anda dengan tirai agar tidak menatap langsung bulan saat tidur
11. Makan Akan Menyebabkan Gangguan Pencernaan
Di India, beberapa orang menghindari makan dan minum selama gerhana matahari dan bulan untuk menghindari gangguan pencernaan.
12. Jika Anda Berdarah, Akan Lebih Sulit Untuk Berhenti
Berhati-hatilah jika Anda terluka saat gerhana bulan total karena jika berdarah, akan sulit berhentidan bekas luka akan tertinggal sepanjang masa.
  Tapi ini hanyalah mitos yang belum sepenuhnya teruji kebenarannya, ini hanya sekedar untuk pengetahuan saja.
Kamu boleh percaya juga boleh tidak mempercayainya sobat.

Selasa, 30 Januari 2018

CINTAKU JARAK JAUH

   


Hubungan jarak jauh merupakan hubungan percintaan di antara sepasang kekasih yang berjauhan di antara satu sama lain.
Banyak pasangan yang menjalai cinta jarak jauh berikutan dengan kemudahan Internet dan sistem telekomunikasi mudah alih yang semakin pesat di jaman sekarang ini.
Cinta jarak jauh akan terjalin sekiranya pasangan saling percaya.
Kekuatan cinta jarak jauh sebenarnya terletak kepada pasangan itu sendiri. Banyak pasangan yang berpendapat bahawa cinta jarak jauh sukar untuk bertahan lama. Ini adalah kerana mereka tidak berusaha untuk menjadikan cinta jarak jauh mereka sebagai satu tanggungjawab untuk mereka pertahankan. Cinta merupakan satu ukuran asas pengalaman manusia yang memberikan antaranya, perasaan kasih sayang , tarikan , asas kemesraan dan keserasian antara pesorangan , rela berkorban untuk orang lain, perasaan tertarik dan hubungan kepada alam, benda hidup ataupun makhluk lain. Ia dapat ditunjukkan melalui perasaan , emosi , kelakuan , pemikiran , persepsi dan sikap . Ia mempengaruhi, mendasari dan menentukan pola utamahubungan antara perorangan dan pengenalan diri .
     Beberapa bahasa, termasuk bahasa Indonesia apabila dibandingkan dengan beberapa bahasa mutakhir di Eropah , terlihat lebih banyak kosa katanya dalam mengungkapkankonsep ini. Antaranya ialah kasih, sayang, rindu, dan berahi.
    Cinta jarak jauh merupakan situasi di mana sepasang kekasih(yang halal)berjauhan di antara satu sama lain.Manusia sering menginginkan cinta.Dalam cinta ada suatu ketulusan perasaan yang membuatkan manusia yang merasainya gembira, sedih, rasa keyakinan, rasa dimiliki, dan sebagainya.
Cinta pertama ialah cinta yang penuh rasa dan sulit dilupakan walaupun sudah mencintai orang lain.
Dalam cinta biasanya tersimpan seribu macam perasaan yang amat sukar digambarkan. bermula dengan rasa suka, hati berdetak, mulut tersenyum tanpa bicara, muka bertambah seri, dan akhirnya cinta itu menjadi milik kita. Amat mudah untuk melafazkan cinta, tetapi amat mudah juga melupakan cinta. Cinta yang sejati lahir dari hati yang tulus.
Sedangkan cintaku padamu tutus apadanya, sanggup ku lakukan hal gila disaat sedang dilanda asmara, takan pernah ku bisa lupa atau hentikan cintaku padamu tulus suci selamanya.

PREPEGAN

– Apa yang ada dibenak anda ketika mendengar kata Prepegan ? Masyarakat Desa kebumen tentu tidak asing lagi mendengar kata Prepe...